Jumat, 06 September 2013

SUB UNIT MERGAN : Penyuluhan PHBS dan Cuci Tangan


               
 Kamis, 25 Juni 2013 siswa siswi kelas 1 dan 2  SD Muhammadiyah Ngijon 3 mendapatkan penyuluhan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) serta pelatihan cuci tangan dari Tim KKN-PPM UGM. Kegiatan ini dilaksanakan mengingat anak-anak kecil sering mengabaikan kebersihan dan suka memilih jajanan-jajanan yang tidak sehat. Jumlah siswa yang mengikuti kegiatan ini ada 32 orang. Pelaksanaan kegiatan dibagi menjadi 2, yakni kegiatan penyuluhan PHBS yang dilaksanakan didalam kelas dan kegiatan praktik cuci tangan yang  dilaksanakan di tempa wudlu.
Materi penyuluhan PHBS yang diberikan adalah tentang jajanan  sehat dan gizi seimbang. Materi disampaikan melalui cerita dongeng yang didalamnya mengandung pesan-pesan seperti pentingnya menjaga kebersihan diri, memilih jajanan sehat, dan pentingnya sarapan sebelum sekolah/ beraktifitas sehari-hari. Diakhir sesi, anak-anak diminta untuk menyimpulkan cerita tersebut dan memberikan tanggapannya.
Selepas istirahat, anak-anak masuk kembali ke kelas dan diberikan materi kedua. Kali ini materi yang diberikan adalah mengenai pentingnya mencuci tangan, kapan harus mencuci tangan dan cara mencuci tangan yang benar sesuai dengan urutannya.  Setelah diberikan materi penyuluhan dan cara mencuci tangan yang benar kemudian kegiatan dilanjutkan dengan praktik mencuci tangan dengan sabun. Anak-anak sangat antusias mengikuti kegiatan ini, terutama saat kegiatan praktik cuci tangan.
Penyuluhan PHBS sebelumnya juga telah dilaksanakan di TPA Al-Furqon Dusun Mergan bertepatan dengan kegiatan ta’jilan dengan peserta anak-anak dan orang tua. Orang tua diimbau untuk terus memantau makanan/ jajanan yang dikonsumsi anaknya dan memberikan makanan yang bersih dan sehat. Pada anak-anak diimbau agar memilih jajanan yang sehat dan aman saat disekolah. Selain itu, dalam penyuluhan dini dijelaskan pula dampak negative jajanan-jajanan berbahaya tersebut.
Selanjutnya kegiatan penyuluhan PHBS dan pelatihan cuci tangan akan dilaksanakan untuk siswa-siswi kelas 3-6 SD Muhammadiyah Ngijon 3 saat setelah liburan Idul Fitri. Penanaman Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) penting dilakukan sejak dini agar tercipta generasi yang sehat dan produktif di masa yang akan datang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar